Translate This !

Friday, May 2, 2014

MUD VOLCANOES

Definisi
Mud volcano didifinisikan sebagai endapan lumpur yang mempunyai densiti lebih ringan dari batuan sekitarnya, mobilitas tinggi, naik kepermukaan melalui bidang lemah sebagai konduit baik berupa sesar sera rekahan-rekahan dan membentuk kerucut seperti gunung api dengan ketinggian berkisar dari 17-30 meter. Sebelum munculnya istilah endapan lumpur (mud volcano), masyarakat setempat di Pulau Timor yang kaya akan gunung api lumpur di Indonesia, menyebutkan sebagai ‘poton’. Sebaliknya, nama mud volcano dapat disebut sesuai dengan lokasi di mana mereka tersingkap (misalnya lusi-lumpur Sidoarjo, lapindo, dll)


Komposisi mud volcano ini terdiri atas semua material yang dikeluarkan dari perut bumi baik berupa massa padat, plastis, cair, dan gas. Massa padat berupa bebatuan, garam sedangkan massa plastis berupa bubur lempung. Sebaliknya massa cair dapat berupa air (air tanah, air magmatik/vulkanik dan air laut) sedangkan massa gas berupa gas metan, hidrat dan gas belerang.

Munculnya mud volcano ini dipicu oleh adanya bubur lumpur yang bercampur dengan kantong kantong gas (metan) yang mengalami kelebihan tekanan terkubur di bawah permukaan, berusaha keluar ke permukaan bumi. Konduit untuk keluarnya bubur lumpur tersebut yang berupa bukaan atau rekahan terbentuk akibat proses tektonik/pembentukan patahan atau struktur antiklin. Ada pula yang menyebutkan bahwa pemicu keluarnya mud volcano akibat adanya gaya dari dalam perut bumi (indogenik). Selain itu, ada juga yang menyebutkan bahwa mud volcano muncul pada perpotongan dua trend besar. Mud volcano sebenarnya identik dengan mud/salt diapir. Mud volcano merupakan intrusi massa yang relatif mobil terhadap strata di sekitarnya akibatnya adanya daya apung (buoyancy) dan perbedaan tekanan yang berlebihan (oversaturated) dan ketika massa yang mengintrusi tiba di permukaan, maka mereka dikenal dengan sebutan mud volcano. Sebaliknya, diapir merupakan bentuk intrusif (material shale) berskala lebih besar dibandingkan dengan mud volcano dan bergerak secara perlahan muncul kepermukaan (contoh diapirism di selatan Sesar Geser Sorong, Papua) (Awang, 2001).

Klasifikasi Mud Volcano
Mud volcano dapat dibagi 2 jenis utama, yaitu: mud volcano yang berasosiasi dengan gunung api dan mud volcano yang tidak ada hubungan sama sekali dengan gunung api. Mud volcano tipe pertama dicirikan keberadaannya berdekatan dengan gunung api aktif. Umumnya, mud volcano jenis ini bersuhu tinggi, mengeluarkan uap air dengan jumlah besar dan tidak hadirnya gas hidrokarbon. Contoh mud volcano jenis ini adalah solfatara atau fumarol/geyser yang dihasilkan oleh aktivitas vulkanik. Mud volcano tipe kedua adalah jenis yang tidak ada kaitan dengan gunung api. Dengan kata lain, jenis ini meletus secara independen tanpa terkait dengan gunung api. Mud volcano ini dicirikan dengan air letusan yang relatif bersuhu rendah/dingin dan mengandung material hidrokarbon (dalam bentuk gas). Golongan mud volcano inilah yang merupakan mud volcano yang sesungguhnya.

Persebaran Mud Volcanoes di Dunia
Sebaran Mud Volcanoes di Dunia mengikuti pola persebaran gunungapi.
Persebaran Mud Volcanoes di Dunia (sumber)

Persebaran Mud Volcanoes di Dunia
Di Indonesia, khususnya, provinsi mud volcano termasuk ke dalam provinsi yang ke-16 dan 18. Provinsi mud volcano ke 16 ini termasuk Malaysia dan Indonesia. Di Indonesia, seperti yang diuraikan di atas, mud volcano terdapat di Pulau Sumatera, Pulau Jawa, Pulau Kalimantan, Pulau Timor, Pulau Semau, Pulau Kambing dan Papua. Secara keseluruhan, terdapat sekitar 50 buah mud volcano di provinsi ke 16 ini dan yang terbanyak terdapat di Pulau Kalimantan. Secara umum, mud volcano di provinsi ini berhubungan erat dengan keberadaan minyak dan gas bumi. Provinsi berikutnya yang terdapat di Indonesia dan tergolong ke dalam urutan ke 18, terdapat di pantai Timor (termasuk Pulau Rote, Pulau Kambing) yang oleh penduduk disebut pottoses (poton). Secara umum, mud volcano di daerah ini memiliki ketinggian mencapai 20 m dengan garis tengah mencapai 1750 m. Di Pulau Semau, pulau yang berada di sebelah barat laut Pulau Timur mengeluarkan lumpur yang bercampur dengan fluida dan hidrokarbon.

1 comment:

  1. Look at the way my buddy Wesley Virgin's tale launches with this shocking and controversial video.

    Wesley was in the army-and shortly after leaving-he found hidden, "SELF MIND CONTROL" tactics that the CIA and others used to get everything they want.

    THESE are the exact same tactics tons of celebrities (notably those who "come out of nothing") and elite business people used to become wealthy and successful.

    You probably know that you use less than 10% of your brain.

    Mostly, that's because most of your brainpower is UNTAPPED.

    Maybe that thought has even taken place IN YOUR very own mind... as it did in my good friend Wesley Virgin's mind around seven years back, while driving an unlicensed, garbage bucket of a car with a suspended driver's license and with $3 on his banking card.

    "I'm so fed up with living payroll to payroll! When will I become successful?"

    You've been a part of those those thoughts, isn't it so?

    Your success story is waiting to be written. You just need to take a leap of faith in YOURSELF.

    Take Action Now!

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...